SHENZHEN, Tiongkok, 13 Oktober 2015 (Antara/PRNewswire) -- Ketua TCL Corporation, Tomson Li Dongsheng, menyampaikan pidatonya di event TCL Global Partner Conference, tentang rencana perusahaan ini untuk terus memfokuskan seluruh sumber daya perusahaan dalam rangka meningkatkan daya saing internasionalnya sekaligus membangun dan memperkuat jaringan globalnya di tengah-tengah lanskap industri yang kian hari kian kompetitif. "Kemitraan kuat dengan para klien yang sejalan dengan tren pembangunan global menjadi fondasi pertumbuhan baik bagi TCL juga bagi para mitra kami."

 

Foto - http://photos.prnewswire.com/prnh/20151012/275951

 

Beliau menggarisbawahi portofolio produk TCL yang terdiri dari smart TV, smartphone, dan peralatan elektronik rumah tangga, yang dipadukan dengan kemampuan perusahaan ini di dalam integrasi vertikal, akan memberikan mekanisme dukungan yang lebih efisien bagi para mitra di luar negeri. Sebagai perusahaan peralatan elektronik konsumen yang memegang hak paten penemuan terbanyak di Tiongkok, TCL secara signifikan telah meningkatkan daya saing produknya dalam satu tahun terakhir. Fasilitas kedua China Star Optoelectronics Technology - lengan bisnis manufaktur panel LCD TCL - telah resmi dioperasikan, sementara itu fasilitas ketiganya telah siap memproduksi LTPS pada tahun depan. TCL berharap kehadiran dua pabrik baru China Star Optoelectronics Technology akan secara signifikan meningkatkan daya saing TCL di sektor smart TV dan smartphone. Selain itu, sebagai satu-satunya produsen TV yang mampu memproduksi baik panel dan TV set di Tiongkok, TCL berencana untuk memperluas kapabilitasnya ke sektor telepon seluler, dalam rangka untuk memanfaatkan sinergi antara bisnis TV, komunikasi, dan peralatan elektronik rumah tangganya.

 

Peningkatan dan ekspansi model kerjasama internasional TCL kini berada dalam tahap siap dieksekusi. Sejalan dengan tren perekonomian dunia, TCL, bersama dengan para mitranya, berencana untuk mengembangkan kapabilitas komersial, produk, dan teknologi di negara dan wilayah yang prospektif. Li menyatakan kalau model kerjasama internasional TCL dapat diimplementasikan lebih dari sekedar penjualan produk dan dukungan teknis pembangunan pabrik-pabrik secara lokal dengan bekerjasama dengan para mitranya, bila tidak ada kemungkinan untuk membentuk perusahaan patungan. Di saat bersamaan, TCL akan memanfaatkan strategi perekonomian Jalur Sutra Tiongkok, yang mendorong perusahaan-perusahaan Tiongkok untuk melebarkan sayapnya ke luar negeri, agar dapat mempercepat pengembangan bisnis dengan para mitra lokalnya.

 

Selain itu, TCL juga berencana untuk memperluas portofolio aplikasi dan layanan internetnya ke negara dan pasar yang prospektif. Li mengatakan TCL tengah mencari mitra-mitra lokal yang terpecaya dan kompeten untuk pengembangan kerjasama di sektor aplikasi dan layanan internet. Dia menjelaskan kalau mitra-mitra lokal yang baik dapat menciptakan kondisi yang dibutuhkan TCL untuk meraih kesuksesan di lini bisnis internetnya yang baru.

 

 

Untuk inkuiri media, silakan hubungi:

Marta Chen

+86-755-3331-3868

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015