Jakarta (ANTARA News) - Wakil Jerman dan Rusia, Bayern Muenchen dan Zenit Sankt Peterseburg, sama-sama berhasil meraih kemenangan di pekan kedua penyisihan grup masing-masing di Liga Champions, Rabu dini hari WIB, untuk memantapkan posisi mereka di puncak grup masing-masing dengan raihan penuh enam poin.
Muenchen meraih kemenangan telak 5-0 atas Dinamo Zagreb untuk memuncaki Grup F, sedangkan di Grup H Zenit menang 2-1 atas KAA Gent.
Sementara itu Arsenal menghuni dasar klasemen sementara Grup F lantaran kembali meraih kekalahan, kali ini dari Olympiakos yag melejit ke peringkat dua klasemen di bawah Muenchen di atas Zagreb.
Lalu di Grup H, Valencia yang mencuri tiga poin di kandang Lyon naik ke peringkat kedua di atas sang lawan dan Gent.
Di Grup G, juara bertahan Barcelona naik ke puncak klasemen sementara berkat kemenangan dramatis 2-1 atas Leverkusen yang kini ada di peringkat kedua.
Kemudian iikuti BATE Borisov di peringkat ketiga yang baru saja menang 3-2 atas AS Roma.
Sedangkan wakil Portugal, FC Porto, memuncaki klasemen sementara Grup G berkat kemenangan 2-1 atas Chelsea, yang kini harus turun ke peringkat ketiga dilompati Dynamo Kiev yang di laga lain menang atas Maccabi Tel Aviv.
Berikut adalah klasemen lengkap Grup E-H Liga Champions seusai rangkaian pekan kedua penyisihan grup rampung, Rabu dini hari WIB. (peringkat, tim, main, menang, imbang, kalah, memasukkan-kemasukan, poin)
Grup E
1 Barcelona 2 1 1 0 3-2 4
2 Bayer Leverkusen 2 1 0 1 5-3 3
3 BATE Borisov 2 1 0 1 4-6 3
4 AS Roma 2 0 1 1 3-4 1
Grup F
1 Bayern Muenchen 2 2 0 0 8-0 6
2 Olympiakos 2 1 0 1 3-5 3
3 Dinamo Zagreb 2 1 0 1 2-6 3
4 Arsenal 2 0 0 2 3-5 0
Grup G
1 FC Porto 2 1 1 0 4-3 4
2 Dynamo Kiev 2 1 1 0 4-2 4
3 Chelsea 2 1 0 1 5-2 3
4 Maccabi Tel Aviv 2 0 0 2 0-6 0
Grup H
1 Zenit St Petersburg 2 2 0 0 5-3 6
2 Valenia 2 1 0 1 3-3 3
3 Lyon 2 0 1 1 1-2 1
4 KAA Gent 2 0 1 1 2-3 1
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015