Jakara (ANTARA News) - Internazionale menang tipis 1-0 atas Chievo Verona berkat gol Mauro Icardi dalam lanjutan Serie A Italia pekan keempat di Stadion Marcantonio Bentegodi, Verona, Minggu.


Situs web Serie A mencatat, Inter unggul penguasaan bola hingga 58 persen dengan lima tendangan tepat sasaran, sementara Chievo Verona hanya melakukannya dua kali sepanjang laga.


Kemenangan ini memantapkan posisi Inter di puncak klasemen dengan raihan 12 poin yang terpaut lima angka dari Sampdoria yang belum memainkan laga keempat.


Icardi mencetak gol kemenangan Inter pada menit ke-42. Gol tercipta berkat kerjasamanya dengan Kongdobia. Icardi yang tak terkawal melesakkan tendangan kerasi dari dalam kotak penalti.


Chievo Verona terus berupaya membalas, salah satunya lewat tendangan keras Paloschi dari area kotak penalti, namun si kulit bundar menghantam mistar gawang.


Upaya tim tuan rumah menyamakan kedudukan kembali kandas saat sontekan bola Bostjan Cesar tak menemui sasarannya jelang laga berakhir. Hingga pertandingan tuntas, tak ada gol tambahan tercipta. Inter pun membawa pulang tiga angka.


Susunan pemain:


Chievo Verona: Albano Bizzarri; Massimo Gobbi, Bostjan Cesar, Alessandro Gamberini, Nocolas Frey; Lucas Castro, Nicola Rigoni (Simone Pepe), Permarim Hetemaj; Valter Birsa (Paul-Jose M'Poku); Riccardo Meggiorini, Alberto Paloschi (Roberto Inglese).


Internazionale: Samir Handanovic; Davide Santon, Gary Medel, Jeison Murillo (Andrea Ranocchia), Alex Telles; Fredy Guarin, Felipe Melo, Geoffrey Kondogbia (Marcelo Brozovic); Ivan Perisic; Stevan Jovetic (Rodrigo Palacio), Mauro Icardi.

Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015