Jakarta (ANTARA News) - Pasangan Indonesia Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari sukses menaklukkan ganda putri Jepang Shizuka Matsuo/Mami Naito dalam pertandingan putaran kedua turnamen Korea Selatan Terbuka 2015, Kamis.
"Kami sudah sering menghadapi mereka dan tahu pola permainannya. Kami tahu kekuatan dan kelemahan lawan sehingga kami tidak banyak meraba-raba kekuatan mereka," kata Nitya selepas pertandingan di SK Handball Stadium Seoul, Korea Selatan, seperti dilansir Tim Humas dan Media Sosial Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dalam siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Kamis.
Greysia/Nitya yang merupakan pasangan unggulan enam mengalahkan Shizuka/Mami dalam pertandingan selama 51 menit dengan skor 21-9, 21-16.
Ganda putri Indonesia itu seakan tidak menemui kesulitan saat mengalahkan pasangan Jepang pada game pertama. Tapi pada game kedua, Shizuka/Mami memberikan perlawanan dengan reli-reli panjang untuk memperebutkan satu poin.
"Permainan game pertama tidak begitu sulit seperti game kedua. Pada game kedua, permainan lawan sudah mulai panas dan siap mengembalikan bola kami. Kami sudah menyadari untuk meraih satu poin dari Jepang harus siap lelah," kata Nitya.
Kemenangan itu sekaligus menambah dominasi Greysia/Nitya atas Shizuka/Mami 5-0. Pertemuan terakhir kedua pasangan itu tercatat pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015 dengan kemenangan Greysia/Nitya 21-11, 16-21, dan 21-13.
Pada pertandingan putaran perempat final, Greysia/Nitya akan menghadapi wakil Tiongkok Wang Xiaoli/Yu Yang yang telah menyingkirkan ganda putri Thailand Chaladchalam Chayanit/Phataimas Muenwong 21-15, 21-11.
"Kami harus lebih siap karena pasangan Tiongkok itu cukup kuat meskipun bukan lawan terberat. Kami pernah memenangkan pertandingan atas mereka meskipun kami juga pernah kalah," kata Nitya.
Pertemuan terakhir Greysia/Nitya dengan Wang/Yu yaitu pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2015 dengan kemenangan wakil Tiongkok itu 21-14, 21-9.
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015