Manado (ANTARA News) - Gempa berkekuatan 6,3 Skala Righter (SR) mengguncang Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Rabu, pada pukul 15.40 Wita.
"Gempa yang mengguncang Kota Manado saat ini dengan pusat gempa di Halmahera Barat, Maluku Utara," kata Kepala BMKG Stasiun Geofisika Winangun Robert Owen Wahyu di Manado, Rabu.
Robert mengatakan gempa yang terjadi di Halmahera Barat tersebut di lokasi 1.82 LU, 126.52 BT, atau 125 kilometer barat laut Halmahera Barat.
Dia mengatakan pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer.
Pusat gempa saat ini, katanya, lokasinya hampir sama juga dengan yang terjadi pada tahun lalu sebesar 7,3 SR.
Dia mengatakan kemungkinan ada gempa susulan, akan tetapi tidak akan begitu terasa, karena hanya akan ada gempa kecil.
Saat gempa terjadi, warga di Kawasan Bisnis Boulevard Manado langsung berhamburan ke luar gedung karena guncangannya yang terasa cukup keras.
Berdasarkan pantauan Antara, warga dan karyawan di pusat bisnis ke luar dari gedung saat gempa berlangsung sekitar 20 detik.
"Karena pusat bisnis berada di tepi laut sehingga guncangannya terasa sangat kencang," kata Herdy, salah satu karyawan di Kawasan Bisnis Boulevard Manado.
Pewarta: Nancy Lynda Tigauw
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015