London (ANTARA News) - Tottenham Hotspur melepas kontrak striker Emmanuel Adebayor melalui persetujuan dua pihak, demikian dikatakan klub liga utama Inggris itu pada Minggu.

Pemain berusia 31 tahun asal Togo itu belum dimainkan sama sekali oleh Spurs selama musim ini, dan dia tidak masuk dalam skuad pertandingan liga utama Inggris dan liga Erop, lapor Reuters.

"Kami bisa pastikan bahwa kami telah mencapai kesepakatan dengan Emmanuel Adebayor untuk melepas kontraknya dengan klub," kata Tottenham.

"Kami berharap Emmanuel akan baik untuk masa depannya," katanya.

Adebayor bergabung dengan Tottenham dari Manchester City pada 2011 kemudian menandatangani kontrak permanen pada 2012, namun setelah itu dia gagal mengesankan klub London Utara itu.

Dua hari yang lalu, pelatih Tottenham Mauricio Pochettino mengatakan Adebayor tidak memiliki masa depan di klub setelah striker itu menolak kesempatan untuk hengkang pada jendela transfer baru-baru ini.

Adebayor menolak pindah ke Aston Villa dan West Ham United dan Pochettino mengatakan bahwa dia tidak mungkin akan main lagi.

Pemain itu juga gagal mengesankan pelatih Togo Tom Saintfiet setelah dia tidak menanggapi panggilan untuk masuk skuad untuk kualifikasi Piala Afrika.
(Uu.A020)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015