Banyuwangi (ANTARA News) - Pergelaran Jazz Pantai Banyuwangi 2015 di kawasan Pantai Boom, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (12/9) malam mampu membius ribuan penonton.
Para penonton larut dalam alunan lagu yang dibawakan para penyanyi, yakni Vina Panduwinata, Marcell Siahaan, Shena Malsiana, Citra Scholastika dan Once Mekel.
Lalu lalang nelayan dan kapal penyeberangan di kawasan dengan pemandangan Selat Bali menambah suasana alami kesemarakan perhelatan di bibir pantai tersebut.
Citra Scholastika dan Shena membawakan lagu bersuasana ceria, Marcell Siahaan mengungkapkan tema kegalauan dan Once Mekel menyuguhkan lagu romantis, sementara penyanyi senior Vina Panduwinata mengusung lagu-lagu nostalgia.
Shena membuka perhelatan dengan menyanyikan lagu asli Banyuwangi, Rehana. Lagu Using, suku asli Banyuwangi tersebut, dinyanyikan dengan aransemen jazz.
"Lagu ini bagus sekali, tapi cukup susah membawakannya. Aku harus latihan nonstop sejak H-2. Aku senang bisa membawakannya," kata Shena yang merupakan alumnus program pencarian bakat menyanyi tersebut.
Dilanjutkan oleh Marcel Siahaan yang menghadirkan suasana galau dengan lagu-lagunya. Ribuan penonton larut dalam lagu romantis berbalut jazz yang diusung pelantun lagu "Semusim" itu.
Sementara Citra Scholastika giliran membawa suasana ceria. Dengan gaya centilnya, jawara Indonesian Idol tersebut berhasil mengajak penonton turut berjoget mengiringi lagunya. Mulai dari lagu "Aku Pasti Bisa", "Do Re Mi", hingga "Everybody Knew".
Larutnya malam ternyata tidak membuat penonton beranjak menikmati dinginnya angin laut. Penampilan Once Mekel yang dimulai pukul 23.00 WIB justru membuat penonton semakin larut mengikuti syair-syair lagu yang dibawakan Once, yakni "Anggun", "Cemburu", "Dealova", dan dipungkasi lagu "Separuh Nafas".
Jazz Pantai Banyuwangi ditutup oleh penampilan menawan penyanyi si "Burung Camar" Vina Panduwinata. Malam itu Vina yang mengenakan gaun berwarna keperakan membawakan delapan lagu dengan suara serak khasnya, seperti "Biru", "Di Dadaku Ada Kamu", "September Ceria", dan "Surat Cinta".
Pewarta: Masuki M Astro
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015