Gorontalo (ANTARA News) - Sejumlah warga Gorontalo sangat merasakan getaran gempa bumi dengan kekuatan sekitar 5,6 skala richter (SR), yang terjadi pada Minggu pagi pukul 09:13:15 WITA.

"Getaran ini sangat kuat, tapi tidak tahu lokasi detilnya gempa itu," kata Yadi, salah satu warga Kota Gorontalo.

Getaran yang terjadi sekitar satu menit itu, membuat beberapa warga harus keluar rumah.

Bahkan sejumlah pengemudi kendaraan baik roda dua dan roda empat, harus menghentikan sementara kendaraannya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Rilis dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan Gempa bumi dengan magnitude 5,6 SR sekitar 54 km Barat Daya Kabupaten Bolmong Selatan, Provinsi Sulawesi Utara.

Kabupaten Bolmong Selatan berbatasan langsung dengan Provinsi Gorontalo, dengan kedalaman gempa sekitar 124 km.

Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Sejauh ini tidak ada laporan terjadi kerusakan akibat dampak gempa itu, dan warga Gorontalo langsung menjalankan aktivitasnya seperti biasa.

Pewarta: Adiwinata Solihin
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015