Taiwan Excellence akan memberikan pengalaman kepada pengunjung Yogyakomtek untuk merasakan kehebatan produk teknologi informasi dari Taiwan yang dapat meningkatkan gaya hidup mereka,"

Yogyakarta (ANTARA News) - Taiwan External Trade Development Council menampilkan 44 produk teknologi informasi unggulan di Taiwan Excellence Pavilion dalam ajang Yogyakomtek 2015 di Jogja Expo Center Yogyakarta, 5-9 September 2015.

"Produk atau merek yang ditampilkan dalam pameran teknologi informasi terbesar di Indonesia itu telah mendapatkan Taiwan Excellence Award," kata Direktur Taiwan Trade Development Council (Taitra) Jakarta Tony Lin di JEC Yogyakarta, Sabtu.

Di sela pembukaan Yogyakomtek 2015, Lin mengatakan merek itu mewakili keunikan dan kegeniusan produk-produk Taiwan dalam desain dan pembuatan produk terdepan. Merek itu di antaranya Adata, Acer, Asus, BenQ, Drytex, HTC, PX, dan Transcend.

Menurut dia, 2015 merupakan tahun pertama Taiwan Excellence Pavilion ikut berpartisipasi dalam pameran teknologi informasi Yogyakomtek.

Pameran itu, kata dia, sangat menarik bagi Taiwan Excellence untuk menampilkan produk teknologi informasi unggulannya kepada masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya.

"Taiwan Excellence akan memberikan pengalaman kepada pengunjung Yogyakomtek untuk merasakan kehebatan produk teknologi informasi dari Taiwan yang dapat meningkatkan gaya hidup mereka," kata Lin.

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Bambang Heru Tjahyono mengatakan masyarakat Yogyakarta diharapkan tidak hanya kagum dan tertarik dengan teknologi informasi yang dibawa Taiwan.

"Kami juga berharap para pengunjung Yogyakomtek tidak hanya menjadi user tetapi juga dapat ide atau gagasan yang menarik dan inovatif dalam pengembangan teknologi informasi," katanya.

Menurut dia, pemerintah akan mendukung para pemuda di Yogyakarta dan sekitarnya jika mampu berinovasi setelah menyaksikan teknologi informasi yang dibawa Taiwan dan dipamerkan di Yogyakomtek 2015.

Pemerintah, kata dia, melihat potensi yang ada di Yogyakarta dalam hal teknologi informatika sangat besar terutama karena banyaknya anak muda dan predikat Yogyakarta sebagai kota pelajar.

"Pemerintah juga tidak menutup kemungkinan untuk menjalin kerja sama dengan Taiwan dalam pengembangan teknologi informasi di kedua negara," kata Bambang.

Pewarta: Bambang Sutopo Hadi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015