"Target kami menjaring 200 lulusan terbaik hingga akhir 2015 melalui MT Academy. Namun, kami akan kembali melihat dengan kondisi di lapangan," kata Director of Business Development Karir.com Rosy Mentang di Jakarta.
MT Academy merupakan program reguler perusahaan yang bergerak dibidang rekrutmen jasa tersebut untuk menjaring lulusan terbaik dari universitas-universitas unggulan di Indonesia dan luar negeri.
Menurut Rosy, mereka yang lulus dalam program tersebut akan direkomendasikan untuk mengikuti seleksi selanjutnya pada 15 perusahaan yang bekerja sama dengan Karir.com.
Ke-15 perusahaan tersebut antara lain, Mayora Indah, Gramedia Majalah, Hero Group, Bank Sahabat Sampoerna, Bank Mayora, Bursa Efek Indonesia, Asuransi Wahana Tata, Gulaku, Infomedia dan Solusi Humanika.
Selain itu, Genting Plantation, Kurnia Cipta Moda Gemilang, Star Cosmos Group, SCTV, Indosiar dan KMK Online.
Rosy menambahkan, seleksi MT Academy dibagi dalam lima tahap, yakni EFSET Test, Aptitude Test, Interview, Forum Group Discussion (FGD) dan Case Study Case.
"Untuk dapat mengikuti tes tersebut, peserta harus memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00," kata Rosy.
Sementara itu, EFSET adalah tes kompetensi Bahasa Inggris berstandar internasional setara TOEFL dan IELTS, serta aptitude test adalah tes kepribadian untuk menggali minat karir dan gaya komunikasi akademia.
"Dalam hal ini, perusahaan atau HRD bisa menjadikannya sebagai bahan pertimbangan saat rekrutmen," ujar Rosy.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015