Bitung (ANTARA News) - Wali Kota Bitung Hanny Sondakh mengatakan apartur sipil negara (ASN) di lingkungan pemerintahan kota tersebut harus memahami betul penggunaan teknologi komunikasi dan informatika dalam melaksanakan tugas.
"Penggunaan teknologi tersebut sangat penting dalam rangka meningkatkan profesionalisme kinerja ASN guna mendapatkan atau menghasilkan kinerja lebih baik lagi," kata Wali Kota Sondakh di Bitung, Sulawesi Utara (Sulut), Selasa.
Menurut Wali Kota Sondakh, jika memahami betul teknologi komunikasi dan informatika maka semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu, sehingga berbagai tugas yang selalu berhubungan dengan pelayanan masyarakat berjalan dengan baik.
Wali Kota Sondakh menegaskan kepada seluruh ASN di lingkup Pemerintah Kota Bitung agar memahami komunikasi dan informatika sebagai fasilitas penunjang dalam melaksanakan kegiatan di berbagai sektor kehidupan dan pembangunan, dan diharapkan jangan gagap teknologi (Gaptek).
Saat ini kemajuan teknologi komunikasi dan informatika terus mengalami perubahan peningkatan sangat pesat, dan kita selalu berhubungan dengan fasilitas canggih dan berteknologi tinggi itu sehingga tidak ada lagi hambatan dalam menjalin interaksi.
Apalagi dalam penyelenggaran pelayanan publik saat ini, telah menggunakan aplikasi e-government yang tentunya segala kegiatan kerja para ASN akan semakin mudah serta pekerjaan birokrasi semakin cepat, ujar Wali Kota Sondakh.
Pewarta: Jootje Kumajas
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015