Madrid (ANTARA News) - Kiper Manchester United asal Spanyol David De Gea menghadapi masa depan yang tidak pasti pada Selasa, setelah kepindahannya ke Real Madrid gagal terwujud akibat berkas kerjanya gagal tiba tepat waktu ke pihak operator Liga Spanyol.
Ketika waktu mendekati tenggat waktu tengah malam pada Senin, laporan-laporan media mengatakan Real dan United telah mencapai kesepakatan agar De Gea bisa kembali ke Liga Spanyol, di mana kiper Real asal Kosta Rika Keylor Navas menyeberang ke arah sebaliknya.
Bagaimanapun, ketika Liga Profesional Spanyol mendeklarasikan bahwa bursa transfer resmi ditutup masih tidak ada konfirmasi resmi dan laporan-laporan yang muncul kemudian mengatakan bahwa meski De Gea telah menandatangani kontrak barunya, dokumen-dokumen yang diperlukan tidak tiba tepat waktu.
Peraturan-peraturan FIFA menyatakan bahwa para pemain hanya dapat didaftarkan pada salah satu dari dua bursa transfer tahunan -- bursa transfer selanjutnya adalah pada Januari -- di mana ada perkecualian jika kontrak mereka telah habis sebelum akhir periode pendaftaran, demikian laporan Reuters.
Harian olahraga AS mengutip sumber di Liga Spanyol yang menolak disebutkan identitasnya, bahwa berkas kerja yang diperlukan baru tiba 28 ment setelah tengah malam, sedangkan harian surat kabar rival Marca melaporkan bahwa Real telah membuktikan bahwa berkas-berkas tersebut tiba satu menit sebelum tengah malam dan masih berharap transfer itu dapat terwujud.
Real, Liga Spanyol, dan FIFA tidak merespon permintaan untuk berkomentar pada Selasa. Juru bicara United mengatakan bahwa pihak klub tidak mengomentari bursa transfer.
Menurut peraturan-peraturan FIFA, untuk transfer seorang pemain ke negara lain, klub baru dan klub lama mereka harus mengirimkan informasi dan dokumentasi ke badan sepak bola dunia yang disebut Transfer Matching System (TMS.
TMS kemudian mengeluarkan Internasional Transfer Certificate (ITC) yang mengizinkan registrasi transfer seorang pemain dari satu negara ke negara lainnya.
Dengan apa yang telah terjadi, De Gea, yang kontraknya dengan United akan habis pada akhir musim, dapat mendapati dirinya ditepikan oleh tim, setidaknya sampai akhir tahun.
Ketika saga transfer muncul ke permukaan, pelatih United Louis van Gaal menyingkirkan mantan kiper Atletico Madrid berusia 24 tahun itu dari timnya untuk dua pertandingan pembukaan Liga Utama Inggris musim ini, di mana kiper internasional Argentina Sergio Romero mengisi tempatnya.
Real menginginkan De Gea sebagai pengganti rekan setimnya di timnas Spanyol Iker Casillas, mantan kapten klub yang pindah ke FC Porto pada Juli.
De Gea terpilih masuk timnas pekan lalu untuk pertandingan-pertandingan Spanyol di kualifikasi Piala Eropa 2016, melawan Slovakia dan Macedonia, meski pelatih Vicente del Bosque memberi indikasi bahwa ia dapat kehilangan tempatnya di tim jika situasi di klubnya masih belum dapat diselesaikan.
De Gea akan bertemu rekan-rekannya di timnas di Madrid pada Selasa malam.
(H-RF)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2015