Madrid (ANTARA News) - Proposal kepindahan penjaga gawang Timnas Spanyol David de Gea ke Real Madrid terhenti Senin waktu setempat karena dokumen yang dibuat untuk memformalkan transfer dari Manchester United telat dari tenggat waktu.

Madrid tadinya bisa menuntaskan transfer jangka panjang untuk kesepakatan yang akan membuat raksasa La Liga itu membayar 25 juta euro dan menyerahkan kiper Timnas Kosta Rika Keylor Navas ke United sebagai bagian dari kesepakatan itu.

Namun, menurut media massa Spanyol, United gagal mengirimkan kelengkapan dokumen sebelum tenggat waktu transfer Spanyol pada tengah malam Senin lalu.

De Gea tidak pernah diturunkan pada enam pertandingan MU selama musim ini dengan alasan manajer Louis van Gaal menilai pesepakbola berusa 24 tahun itu tidak fokus kepada MU karena lebih memperhatikan minatnya ke Madrid.

Juara sepuluh kali Liga Champions itu memburu sang penjaga gawang setelah kapten Timnas Spanyol Iker Casillas mengakhiri perikatan 25 tahunnya dengan Madrid dengan pindah ke Porto Juli lalu.

De Gea bergabung dengan United dari seteru Real, Atletico Madrid, pada 2011 dan kendati pada penampilan pertama terseok-seok dia akhirnya bersinar hingga menjadi penjaga gawang terbaik di Inggris dalam dua musim terakhir.

Kendati dinobatkan terbaik di Inggris, dia menolak menandatangani kontrak baru dengan United karena hasratnya untuk kembali ke Spanyol bersama Real.

Kebuntuan antara dua klub itu diakibatkan oleh keinginan United untuk menukar De Gea dengan kapten Real Sergio Ramos sebelum Ramos mengakhiri spekulasi masa depannya di Madrid itu dengan menandatangani kontrak baru berdurasi lima tahun dengan Los Blancos, demikian AFP.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015