Jakarta (ANTARA News) - Komisi X DPR RI yang membidangi pendidikan, pemuda, olahraga dan pariwisata mengapresiasi bergulirnya Piala Presiden yang dibuka langsung Presiden Joko Widodo di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu.
Ketua Komisi X Teuku Riefky Harsya di Gianyar, Bali, Minggu, mengatakan bergulirnya turnamen yang digulirkan oleh Mahaka Sport ini merupakan langkah nyata untuk menggairahkan kembali persepakbolaan nasional yang selama ini vakum.
"Kami mengapresiasi langkah Mahaka Sport yang sudah berupaya menebarkan energi positif dalam menggairahkan kembali persepakbolaan Indonesia," katanya.
Persepakbolaan nasional terutama kompetisi sejak dibekukannya PSSI oleh Kemenpora memang terhenti. Kondisi ini membuat masyarakat kehilangan hiburan yang selama ini mampu membangkitkan perekonomian. Namun, pelan tapi pasti kemeriahan persepakbolaan mulai bangkit.
Saat ini ada turnamen yang berjalan yaitu Piala Kemerdekaan yang digagas oleh Tim Transisi dan pesertanya berasal dari Divisi Utama serta Piala Presiden yang dipromotori oleh perusahaan yang dimiliki oleh Erick Thohir itu. Adapun pesertanya dari ISL dan Divisi Utama.
"Kami berharap penyelengaraan Piala Presiden ini untuk sementara dapat memutar roda kegiatan kompetisi sepak bola nasional. Harapan utama kami sebagai wakil rakyat, kejuaraan ini dapat menjadi momen awal rekonsiliasi antara Kemenpora dan PSSI." katanya menambahkan.
Hubungan antara Kemenpora dengan PSSI yang dipimpin oleh La Nyalla Mattalitti memang kurang harmonis. Kondisi ini membuat persepakbolaan nasional bergejolak sehingga roda kompetisi terhenti.
Namun, apa yang terjadi saat ini telah diketahui oleh Presiden Joko Widodo. Bahkan, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menjelaskan jika reformasi harus dilakukan demi perbaikan sepak bola nasional meski pelaksanaannya harus ada pengorbanan.
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015