Aplikasi yang baru tersedia untuk pengguna android dirancang untuk perempuan usia 15 tahun ke atas dengan berbagai profesi, termasuk pelajar, pekerja muda, ibu muda, wanita karir dan pasangan yang baru menikah.
Pengguna bisa mendapatkan berbagai artikel seputar masalah perempuan mulai dari kesehatan, kecantikan, penampilan, asmara hingga hijab dari pakarnya dalam fitur "Tips".
Tidak hanya itu, Hawa juga memberi fasilitas berbagi daring agar pengguna dapat berbagi kisah dan bertanya lewat forum komunitas sesama pengguna lewat fitur "Hawa Sosialita".
"Perempuan itu harus sering sharing untuk melepas semua yang ada di pikiran daripada jadi emosi," kata Puteri Indonesia 2015 Anindya Kusuma Putri dalam peluncuran Hawa di Jakarta, Kamis.
Elisa, perwakilan Hawa, menambahkan pihaknya berharap aplikasi ini dapat memudahkan perempuan mencari jawaban atas masalah kewanitaan lewat komunitas yang mengalami masalah serupa.
Topik yang dibicarakan bervariasi, meliputi kesehatan, kecantikan, curahan hati, gaya hidup, entertainment, pernikahan dan kasak kusuk. Pengguna aplikasi yang dibuat dan dikembangkan oleh perusahaan teknologi Singapura Pineapple Connet juga dapat menulis pengalaman dalam dalam fitur "Yuk Berbagi", tulisan-tulisan tersebut bisa dibagikan ke media sosial lain seperti Twitter dan Facebook.
Tersedia pula kalender haid yang akan memprediksi jadwal haid berikutnya berdasar data yang dimasukkan pengguna, seperti kapan terakhir haid, berapa hari haid berlangsung dan jeda siklus antar haid.
Bagi yang ingin memiliki momongan, fitur ini juga memprediksi jadwal masa subur. Pengguna pun dapat mengatur agar Hawa mengingatkan dua hari sebelum haid atau memberitahu kapan masa subur dimulai.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015