Jakarta (ANTARA News) - Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya menambah jumlah personel yang bertugas mengamankan Kampung Pulo di Jakarta Timur setelah kerusuhan antara warga dan aparat keamanan selama penertiban rumah.
"Polda Metro Jaya menambah satu SSK (Satuan Setingkat Kompi) dari Brimob," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal di Jakarta, Kamis.
Iqbal mengatakan bahwa di lokasi sudah ada SSK dari satuan Sabhara Polda Metro Jaya dan satu unit kendaraan meriam air.
Menurut dia, dampak kerusuhan antara warga dengan petugas Satuan Polisi Pamong Praja dan polisi saat penertiban rumah di sekitar bantaran Sungai Ciliwung sudah mereda.
Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Tito Karnavian berjanji akan menindak tegas warga yang menggunakan kekerasan saat penertiban rumah tersebut.
Dia mengimbau warga yang terdampak penertiban mengambil bagian rumah susun yang disiapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai tempat tinggal pengganti.
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015