Itu tanda bahwa masih ada orang Aceh yang belum berhasil dipersuasi oleh pemerintah pusat"
Jakarta (ANTARA News) - Anggota Komisi I DPR RI Elnino Husein Mohi menyesalkan berkibarnya bendera berlambang bulan bintang warna merah yang merupakan bendera GAM (Gerakan Aceh Merdeka).
“Itu tanda bahwa masih ada orang Aceh yang belum berhasil dipersuasi oleh pemerintah pusat,” kata Elnino di Jakarta, Kamis.
Politisi Partai Gerindra itu menambahkan, kemungkinan lain dari berkibarnya bendera GAM itu karena ketidakpuasan masyarakat Aceh kepada pemerintah.
“Atau bisa jadi ada orang Aceh yang mengungkapkan perasaan kecewanya kepada pemerintah pusat,” katanya.
“Oleh karena itu, pemerintah mesti melek dan concern dengan tanda-tanda seperti itu. Pemerintah harus peka. Jangan keluar lagi istilah 'i dont think about that',” kata Elnino.
Bendera GAM dikibarkan di beberapa titik seperti di kantor Camat Pasie Raya, kantor Pos Polisi Pasie Raya, kantor BPP Kecamatan Pasie Raya, tower Telkom di Desa Lhok Guci, kantor Desa Lhok Guci, SD di Desa Lhok Guci dan di SMP Negeri 1 Pasie Raya, Aceh Jaya.
Pelaku pengibar bendera itu belum diketahui.
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015