... tidak akurat tentang temanku. Ini bukan refleksi dari Steve yang saya tahu...
Jakarta (ANTARA News) - Trailer film dokumenter Steve Jobs dijadwalkan akan menghentak sejumlah bioskop terpilih pada 4 September mendatang, Phone Arena melaporkan.

Film dokumenter berjudul Steve Jobs. The Man In The Machine itu diarahkan oleh sutradara pemenang Oscar, Alex Gibney, dalam film Going Clear: Scientology and The Prison of Belief. Film ini diakui "sangat provokatif" untuk menemukan kembali jiwa sang ikon Apple itu, Steve Jobs.

Film berdurasi dua jam tersebut sebenarnya telah tayang perdana pada awal tahun ini dalam gelaran festival film South by Southwest (SXSW) yang dihadiri oleh eksekutif Apple, Eddy Cue, dan karyawan Apple.

Sayangnya, film tersebut tidak mendapat sambutan hangat dari Cue dan yang diikuti dengan walk out-nya sejumlah karyawan Apple di tengah penayangan film itu...


Dalam akun twitternya Cue menulis, "Pandangan yang tidak akurat tentang temanku. Ini bukan refleksi dari Steve yang saya tahu."

Film yang dibintangi Michael Fassbender sebagai Jobs dan Seth Rogen sebagai Steve Wozniak tersebut dijadwalkan akan tayang perdana pada 9 Oktober 2015.


Film ini menjadi film keempat tentang kehidupan Steve Jobs sejak film yang menggetarkan lebar, Jobs, diluncurkan dua tahun lalu. Jobs dibintangi Ashton Kutche dan Josh Gad, sebagai Steve Jobs dan Steve Wozniak, para pendiri Apple.


Juga pada iSteve, film satir tentang Steve Jobs yang dibintangi Justin Long sebagai Jobs. Yang menarik, Long juga bekas orang dalam Apple.


Steve Jobs diakui sebagai jenius dunia digital dan aplikasi yang mendahului jamannya. Banyak koleganya menjadi saksi, dia mampu menjaga rahasia produk yang tengah dirancang dan kembangkan sampai waktu peluncurannya.


Semua produk Apple dengan Steve Jobs sebagai rohnya juga memiliki desain yang menjadi penjuru dunia. iPhone, iPad, iPod, dan lain-lain menjadi komoditas yang diduplikasi...

Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015