Persiapan sudah rampung dan semuanya sudah dikondisikan. Rencananya tanggal 29 Juli para tamu undangan dan peserta sebanyak 5.000 orang akan tiba di Pelabuhan Makassar,"

Makassar (ANTARA News) - Panitia Pelaksana Muktamar Muhammadiyah dan Muktamar Aisyiyah ke-47 menyatakan persiapan pelaksanaan even akbar tersebut sudah rampung.

"Persiapan sudah rampung dan semuanya sudah dikondisikan. Rencananya tanggal 29 Juli para tamu undangan dan peserta sebanyak 5.000 orang akan tiba di Pelabuhan Makassar," kata Ketua Panitia Muktamar Saiful Saleh di Makassar, Kamis.

Mengenai dengan persiapan penginapan bagi tamu undangan dan peserta, kata dia, menyebutkan panitia telah menyiapkan 32 hotel di Makassar termasuk beberapa tempat latihan di sewa untuk menampung peserta dan penggembira.

"Hotel yang dipakai mulai bintang lima dan empat yang ada di Makassar. Total untuk anggaran Muktamar ini sekitar Rp32 miliar untuk rangkaian muktamar," sebut Ketua Muhammadiyah Sulsel itu.

Menurut dia, menjelang pembukaan Muktamar Muhammadiyah ke 47 pada 3 Agustus 2015, sejumlah kegiatan akan dilaksanakan yakni mulai 26 Juli-7 Agustus seperti jalan santai pada 26 Juli, penyambutan tamu undangan dan peserta, Taruf atau Makassar Muktamar Karnaval 1 Agustus 2015 serta Tanwir Aisyiyah dan sejumlah even lainnya hingga penutupan.

"Rencananya setelah karnaval akan dilanjutkan penjemputan pimpinan Muhammadiyah dari arah laut saat hendak tiba di Makassar bersama Gubernur dan Wali Kota Makassar. Akan ada parade perahu nelayan berjumlah 205 sesuai usia Muhammadiyah dan 100 perahu nelayan sesuai usia Aisyiyah," katanya.

Selain itu untuk kepastian kedatangan Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri, lanjutnya, sudah dipastikan akan datang ke Makassar untuk menghadiri Muktamar Muhammadiyah dan agenda negara lainnya.

"Saya sudah menghadap di Jakarta, rencananya pak Presiden akan sehari di Makassar. Kedatangan beliau untuk memberikan selayang pandang termasuk saran dan masukan. Muktamar akan di buka Ketua Muhammadiyah Din Syamsuddin dan penutupan Muktamar di hadiri Wakil Presiden HM Jusuf Kalla," paparnya kepada wartawan.

Pihaknya pun meminta maaf kepada masyarakat saat rangkaian acara Muktamar Muhammadiyah nanti di Makassar mulai 1-3 Agustus jalanan akan ramai dan padat sehingga arus lalulintas akan menimbulkan kemacetan.

"Kami memohon maaf kepada masyarakat dan pengguna jalan apabila dalam penyelenggaraan even akbar ini akan menjadi terganggu kenyamanannya, sebab jalan-jalan protokol di sekitar lapangan Karebosi akan disterilkan saat penyelenggaraan kegiatan ini " ujarnya.

Pewarta: Darwin Fatir
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015