Budapest (ANTARA News) - Bernd Storck asal Jerman akan mengambil alih jabatan pelatih tim nasional Hungaria dari Pal Dardai, yang telah memangkas masa kontraknya untuk bekerja secara eksklusif bagi klub Jerman Hertha Berlin, demikian diumumkan asosiasi sepak bola Hungaria pada Senin.

Dardai, pelatih Hungaria sejak September setelah pemecayan Attila Pinter, meneken kontrak kerja berdurasi tiga tahun dengan Hertha pada Mei.

Sebagai bagian dari kesepakatan, pria 39 tahun itu akan bertahan di Hungaria sampai akhir kualifikasi Piala Eropa 2016 pada November.

Namun sepanjang akhir pekan klub Berlin itu mengumumkan bahwa pihaknya menginginkan Dardai untuk fokus pada perannya di klub semata.

Sebagai hasilnya, asosiasi sepak bola Hungaria (MLSZ) mengatakan bahwa pihaknya memutuskan untuk menunjuk Storck (52), yang akan mulai melakoni peran barunya pada Selasa.

Mantan pelatih Kazakhstan dan mantan direktur olahraga MLSZ itu mendapat banyak pujian setelah ia membawa Hungaria ke putaran 16 besar di Piala Dunia U-20 yang berlangsung pada Juni.

MLSZ mengatakan pihaknya tidak akan mengajukan gugatan hukum kepada Hertha dan berterima kasih kepada klub Berlin itu karena telah melepas Dardai untuk membantu Hungaria "pada masa-masa sulit."

Hungaria, yang menghuni peringkat 31 dunia, berbanding peringkat 54 ketika Dardai mengambil alih, tidak terkalahkan dalam lima pertandingan kompetitif di bawah asuhannya.

Menghuni peringkat ketiga di grup kualifikasi Piala Eropa 2016, tim ini memiliki peluang untuk lolos ke turnamen internasional pertama mereka sejak Piala Dunia 1986 di Meksiko.

Laga pertama dari empat pertandingan tersisa tim di kualifikasi adalah pada September saat mereka menjamu Romania, demikian AFP.

(Uu.H-RF/D011)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015