Brebes, Jawa Tengah (ANTARA News) - Jalur Pantura Brebes-Tegal dibuka dua arah untuk memberi jalan dari arah Jawa Barat ke arah Jawa Tengah akibat macet total.
Meski demikian, perjalanan masih belum lancar, tim Antara di perjalanan ini melihat penyebab kemacetan disebabkan oleh banyaknya pengemudi bus dan mobil pribadi yang memakai jalur berlawanan berusaha memenuhi jalan ini.
Akibatnya kemcatean total terjadi di daerah Brebes ketika semua jalur tertutupi menjadi satu.
Kemacetan ini sampai mencakup jalur sepanjang 40 kilometer sehingga banyak pengemudi mobil dan mutur turun dari kendaraannya karena tidak dapat bergerak sama sekali.
Hingga Tegal, tidak ada jalur alternatif yang dapat digunakan sebagai rekayasa lalu lintas.
Banyak pengendara motor yang mencoba mengangkat kendaraannya dan melalui pembatas jalan demi menghindari macet, padahal tindakan ini malah membuat perjalanan semakin terganggu.
Pengemudi mobil juga banyak yang menyerobot ke jalur motor.
Hardjo, seorang pemudik sepeda motor, mengatakan kemacetan biasanya memanjang dari Brebes hingga Semarang.
Pewarta: Aubrey Fanani/Afut Syafril
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015