Jumlah pemudik yang diberangkatkan dengan kapal pagi kurang lebih sebanyak 2.100-an orang."Kendari (ANTARA News) - Dua armada kapal cepat yang berangkat siang sekitar pukul 13.30 Wita dari Pelabuhan Kendari tujuan Raha dan Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, mengangkut sekitar 1.200 pemudik.
Salah seorang petugas di Pelabuhan Kendari, Suyitman, di Kendari, Rabu, mengatakan bahwa kedua kapal yang mengangkut para pemudik yang diberangkatkan Rabu siang tersebut yakni KM Bahari Ekespres 5E dan KM Bahari Ekspres 9E.
"KM Bahari Ekspres 5E mengangkut sekitar 600-an penumpang dan Bahari Ekspers 9E juga sekitar 600 penumpang," katanya.
Menurut dia, jumlah pemudik yang berangkat siang lebih rendah dari jumlah pemudik yang diberangkatkan Rabu pagi pukul 07.30 Wita.
"Jumlah pemudik yang diberangkatkan dengan kapal pagi kurang lebih sebanyak 2.100-an orang," katanya.
Ia mengatakan, para pemudik yang berangkat pagi diangkut dengan tiga armada kapal cepat, yakni KM Bahari Ekspres 6E, KM Cantika Ekspres 168 dan KM Sagori Ekspres 3.
Menurut dia, jumlah penumpang mudik pada Rabu pagi yang jumlahnya mencapai kurang lebih 2.100-an, sudah merupakan puncak dari arus mudik di pelabuhan Kendari.
"Sejak H-7 sampai dengan H-2 Lebaran, jumlah penumpang mudik yang berangkat dari pelabuhan Kendari tujuan Raha dan Kota Baubau kurang lebih sebanyak 13.200 orang.
Pantauan di Pelabuhan Kendari, dua armada kapal yang berangkat Rabu siang, penuh sesak dengan penumpang.
Mulai dari dek bagian atas dan belakang, hingga lorong-lorong kapal dipadati dengan penumpang yang tidak kebagian kursi lagi.
Pewarta: Agus
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2015