Jakarta (ANTARA News) - Pebalap tim Repsol Honda Marc Marquez menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas perdana (free practice 1) dengan catatan waktu 1 menit 21,766 detik jelang balapan seri kesembilan MotoGP Sachsenring Jerman.
Marquez tidak terkalahkan sejak juara kelas 125 cc pada 2010, Moto2 pada 2011 dan 2012, serta dua gelar berikutnya di kelas MotoGP di Sirkuit Sachsenring, Jerman.
Valentino Rossi berada di peringkat kedua tercepat dengan 1 menit 22,102 detik atau selisih 0,336 detik dari Marquez.
Pebalap Britania, Scott Redding, menjadi yang tercepat ketiga dengan 1 menit 22,167 detik atau selisih 0,401 detik dari Marquez.
Sementara itu, Jorge Lorenzo berada di peringkat tujuh dengan 1 menit 22,445 detik disusul Aleix Espargaro dari tim Suzuki, Cal Crutchlow dari Honda dan Andrea Ianonne dari Ducati di peringkat 10 tercepat.
Berikut hasil sesi latihan bebas perdana GP Sachsenring dilansir dari situs MotoGP:
1 Marc Marquez, Repsol Honda Team, 1 menit 21,766 detik
2 Valentino Rossi, Movistar Yamaha, 1 menit 22,102 detik
3 Scott Redding, EG Marc VDS, 1’22.167
4 Dani Pedrosa, Repsol Honda Team, 1’22.243
5 Yonny Hernandez, Octo Pramac Racing, 1’22.396
6 Andrea Doviziozo, Ducati Team, 1’22.428
7 Jorge Lorenzo, Movistar Yamaha, 1’22.445
8 Aleix Espargaro, Suzuki Ecstar, 1’22.462
9 Cal Crutchlow, LCR Honda, 1’22.567
10 Andrea Iannone, Ducati Team, 1’22.670
11 Maverick Vinales, Suzuki Ecstar, 1’22.674
12 Pol Espargaro, Monster Yamaha Tech 3, 1’22.696
13 Bradley Smith, Monster Yamaha Tech 3, 1’22.698
14 Danilo Petrucci, Octo Pramac Racing, 1’22.792
15 Nicky Hayden, Aspar MotoGP, 1’22.935
16 Hector Barbera, Avintia Racing, 1’23.163
17 Mike Di Meglio, Avintia Racing, 1’23.299
18 Alvaro Bautista, Aprilia Racing Team Gresini, 1’23.878
19 Eugene Laverty, Aspar MotoGP Team, 1’24.007
20 Hiroshi Aoyama, AB Motoracing, 1’24.063
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015