Bethesda, Maryland (ANTARA News) - Monumen berusia 188 tahun di Maryland, Amerika Serikat yang didekasikan untuk presiden pertama Amerika Serikat George Washington rusak akibat tersambar petir, Jumat (19/6) waktu setempat.
Juru bicara Kepolisian Sumber Daya Alam Maryland Candy Thompson mengatakan bagian atas monumen batu tersebut rusak akibat sambaran petir, demikian seperti dilaporkan Reuters.
Monumen berdiameter 16 meter yang terletak di Middletown, sekitar 80 kilometer barat daya dari Washington, itu kini ditutup untuk perbaikan dalam waktu yang belum bisa ditentukan.
"Ini proses," katanya. "Anda KAN tidak hanya pergi ke Home Depot lalu beli sekop dan semen untuk memperbaikinya," kata Thompson.
Bangunan ini berdiri lebih dulu daripada Monumen Washington yang ada di ibu kota negara tersebut.
Seorang insinyur telah memeriksa Monumen George Washington dan menemukan secara struktur bangunan tersebut aman.
Menurut keterangan Thompson, petir menyambar langsung struktur bangunan.
Tiga orang pejalan kaki yang berlindung di monumen saat badai menerjang, terhempas oleh kekuatan petir yang menyambar.
Satu mendapat perawatan sedangkan dua lainnya terkejut akibat petir namun tidak terluka.
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015