Jakarta (ANTARA News) - Barcelona dan Juventus akan melakoni laga terakhir musim kompetisi 2015 untuk menentukan juara Liga Champions di Olympiastadion Berlin, Minggu dini hari WIB.

Barcelona memastikan gelandang serang Andres Iniesta telah pulih dari cedera dan akan turun sejak menit pertama.

Pecinta sepak bola dunia juga akan menyaksikan kemampuan trio penyerang Messi, Neymar dan Suarez untuk membobol gawang Juventus.

Bagi Barcelona, laga ini menjadi emosional karena menjadi penampilan terakhir Xavi mengenakan seragam Katalan karena akan pindah ke klub Qatar, Al Sadd.

Sementara itu, Juventus akan menurunkan Andrea Barzagli untuk menutup lubang yang ditinggalkan Giorgio Chiellini yang menderita cedera lutut. Barzagli akan ditemani Leandro Bonucci.

Selain itu, Patrice Evra yang kini menjadi bek kiri Juventus akan kembali bertemu dengan Suarez. Keduanya pernah berseteru ketika bermain di Manchester United dan Liverpool.

Untuk lini tengah, Si Nyonya Tua tetap mengandalkan Andrea Pirlo dan agresifitas Paul Pogba.

Juventus yang pernah merasakan final Eropa pada 2003 akan mengandalkan Carlos Tevez dan Alvaro Morata di lini depan.

Susunan pemain kedua tim dikutip laman resmi UEFA:

Juventus (4-3-1-2): Buffon; Lichtsteiner, Barzagli, Bonucci, Evra; Pogba, Pirlo, Marchisio; Vidal; Tevez, Morata

Cadangan Juventus: Storari, Ogbonna, Padoin, Sturaro, Pereyra, Coman, Llorente

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Dani Alves, Pique, Mascherano, Jordi Alba; Rakitic, Busquets, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar

Cadangan Barcelona: Bravo, Bartra, Adriano, Mathieu, Xavi Hernandez, Rafinha, Pedro Rodriguez

Wasit: Cuneyt Cakır (Turki)

Penerjemah:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015