Jakarta (ANTARA News) - Dua pasangan pemain ganda campuran Indonesia lolos ke babak kualifikasi kedua turnamen BCA Indonesia Open Super Series Premier di Istora Senayan Jakarta, Selasa (2/6).
Irfan Fadhilah/Weni Anggraini mengalahkan ganda campuran Korea Selatan Gi Jung Kim/Shin Seung Chan dua game langsung 22-20, 22-20 dalam pertandingan yang berlangsung 37 menit.
Sementara Andrei Adistia/Vita Marissa memenangi pertandingan melawan pemain ganda campuran Thailand Nipitphon Puangpuapech/Puttia Supajirakul 18-21, 21-11, 21-16 dalam waktu 46 menit.
Lima pasangan pemain ganda campuran Indonesia yang lain tidak lolos ke babak kualifikasi kedua turnamen Indonesia Terbuka.
Pasangan Fran Kurniawan/Komala Dewi kalah 19-21, 15-21 dari pemain Korea Selatan Lee Yong Dae/Lee So Hee dan Muhammad Rijal/Shendy Puspa Irawati dikalahkan Lin Chia Yu/Wu Ti Jung asal Taiwan dengan skor 16-21, 21-14, 17-21.
Ganda campuran asal Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich mengalahkan Akbar Panji/Apriani dua game langsung 17-21, 8-21 dalam 27 menit.
Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia harus menerima kekalahan 21-23, 13-21 dari ganda campuran Korea Selatan Shin Baek Choel/Yoo Jung Chae.
Agripinna Prima Rahmanto Putra/Rizki Amelia Pradipta juga tak berhasil mengatasi Peter Kaesbauer/Carla Nete. Mereka kalah 12-21, 20-22 dari pasangan pemain Jerman itu.
Pewarta: Benardy Ferdiansyah
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015