BEIJING, 20 Mei 2015 (Antara/PRNewswire) -- Aplikasi Android pertama di dunia yang dikembangkan khusus untuk mengatasi persoalan Installer Hijacking Vulnerability (IHV), Installer Hijacking Defender, hari ini telah resmi diluncurkan di Google Play Store. Menurut pihak pengembang aplikasi ini, 360 Security Group, aplikasi ini adalah aplikasi satu-satunya yang mampu menemukan IHV dan melindungi perangkat Android secara menyeluruh dari risiko masuknya aplikasi yang tidak diinginkan seperti virus, malware, dsb.

 

Foto - http://photos.prnewswire.com/prnh/20150519/217160

 

Apakah Installer Hijacking Vulnerability dan kenapa Anda harus peduli?

 

Pada bulan Maret 2015, Palo Alto Networks mengumumkan penemuan Android Installer Hijacking, sebuah kelemahan yang ada di dalam sistem operasional Android yang memungkinkan hacker untuk memodifikasi atau menggantikan sebuah aplikasi Android yang kelihatannya tidak berbahaya dengan malware, sehingga pada akhirnya mereka dapat mengakses data pribadi pengguna perangkat. Perusahaan tersebut sukses mendeteksi penyusupan tidak hanya terhadap Android 4.2.x dan dibawahnya tapi juga beberapa perangkat yang menyematkan OS Android 4.3. Perusahaan ini menyatakan kalau sekitar 89,4 persen perangkat Android telah terinfeksi mulai Januari 2014 - saat kelemahan ini ditemukan untuk pertama kalinya.

 

Untuk mengatasi kelemahan ini, Google telah merilis sejumlah patch untuk Android 4.3 ke atas namun sejumlah vendor besar, seperti Samsung dan Amazon, disarankan untuk secepatnya melakukan tindakan perlindungan data pengguna.

 

Palo Alto Networks telah meluncurkan sebuah aplikasi pemindai, namun sayangnya, satu-satunya yang bisa dilakukan pengguna setelah mendapati adanya IHV adalah dengan menghentikan unduhan aplikasi dari sumber selain Google Play. Pada kenyataanya, IHV akan mudah menjangkiti gadget jika pengguna mengunjungi iklan pop-up atau bahkan saat berselancar di dunia maya melalui peramban web.

 

Cara kerja Installer Hijacking Defender

 

Sebagai aplikasi antivirus pertama di dunia penangkal Installer Hijacking, Installer Hijacking Defender dilengkapi dengan fitur pemindaian dan perlindungan yang sangat penting untuk mengatasi kelemahan tersebut. Caranya, Anda cukup memencet tombol "Scan" untuk mulai memindai perangkat Anda. Jika perangkat Anda dalam bahaya, Anda bisa langsung dapat melindunginya dengan memencet tombol "Protect" dan lalu memilih Installer Hijacking Defender. Anda akan mendapatkan saran untuk menghapus aplikasi yang terinfeksi saat gadget Anda diserang.

 

Installer Hijacking Defender kini dapat diunduh di Google Play dengan gratis.

 

Tentang 360 Security Group

 

360 Security Group adalah tim pengembang aplikasi seluler global terkemuka yang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup pengguna Android. Tim ini telah mengembangkan 360 Security, aplikasi keamanan dan optimasi yang digunakan oleh 200 juta pengguna dan menempati peringkat lima besar di Google Play di 79 negara. Dengan menggunakan mesin antivirus yang dipercaya oleh 670 juta pengguna di seluruh dunia dan konsisten mematuhi kode Google yang paling terbaru, tim ini kembali menghadirkan aplikasi keamanan paling mutakhir, Installer Hijacking Defender, untuk melindungi para pengguna Android dari Installer Hijacking Vulnerability.

 

CONTACT:  Nikky Wei, +86-135 2113 7173, Weixiaohua@360.cn

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015