Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Herman Khaeron meminta BPOM dan Kepolisian untuk mengusut adanya beras palsu yang telah beredar di pasaran.

"BPOM dan Kepolisian harus segera melakukan investigasi soal tersebut," kata Herman di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa.

Disamping itu, Komisi IV DPR RI akan memanggil BPOM, Kementerian Pertanian dalam rapat kerja Komisi IV DPR RI pekan depan guna memastikan indikasi beras palsu yang bercampur plastik.

"Bila memang benar terjadi pemalsuan dan ditemukan pemalsuan beras itu, bisa dikenakan sanksi administrasi dan pidana. Kalau dibiarkan berlarut-larut, maka akan merusak dan membuat masyarakat sakit," kata Herman

Ia juga meminta masyarakat untuk segera melaporkan bila ada indikasi adanya beras palsu yang beredar.

"Masyarakat jangan ragu-ragu untuk segera melapor bila menemukan beras palsu dan dicampur dengan plastik," kata Herman.

Saat ini beredar beras palsu dan dicampur dengan plastik. Beredarnya beras palsu dan bercampur plastik itu ditemukan di Bekasi dan juga telah diunggah di youtube.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015