Kemarin banyak karya lukis, tapi sekarang sebagian besar adalah karya instalasi...Jakarta (ANTARA News) - Pameran ART|JOG 8 akan menampilkan 100 karya seni rupa dari 90 perupa dalam negeri dan mancanegara di Taman Budaya Yogyakarta pada 6-8 Juni mendatang.
"Ada yang berbeda dari tahun lalu. Kali ini pameran skala global ini menghadirkan karya seni the new media (media baru) yang interaktif dengan pengunjung," kata Direktur ART|JOG Satriagama Rakantaseta di Galeri Nasional, Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan teknologi mekanik, motorik, sensor, robotik atau gelombang suara tersemat pada karya-karya seni yang diseleksi dari 1.300 karya dan 850 aplikasi tersebut.
Penyelenggara memutuskan mengajak pengunjung lebih interaktif dalam pameran kali ini karena sebelumnya melihat banyak pengunjung berinteraksi dengan karya, seperti berfoto bersama karya seni.
Kalau tahun lalu ART|JOG banyak menampilkan karya dua dimensi, ia menjelaskan, tahun ini penyelenggara akan memamerkan banyak karya tiga dimensi.
"Kemarin banyak karya lukis, tapi sekarang sebagian besar adalah karya instalasi yang mengajak pengunjung lebih interaktif," katanya.
"Karya bukan hanya dilihat tapi juga bisa dimainkan karena ada gerak atau sekedar ada bau dari karya itu. Kami memberi kesempatan penonton yang ingin lebih tahu tentang karya," tambah dia.
Pewarta: Anom Prihantoro
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015