Surabaya (ANTARA News) - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Daday Hudaya mengatakan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membutuhkan figur sekretaris jenderal yang energik untuk menghadapi tantangan partai yang ke depan akan semakin berat.
"Ya mau tidak mau kita harus menyesuaikan dengan perkembangan dinamika di lapangan. Yang pasti semangat dan energik itu penting dimiliki oleh sekjen Partai Demokrat ke depannya," kata Daday di sela Kongres IV Partai Demokrat (PD) di Surabaya, Jawa Timur, Kamis.
Dengan sekretaris jenderal yang energik, Daday yakin kerja-kerja politik partai akan maksimal.
"Sebab dengan sikap energik seorang sekjen akan sangat membantu ketua umum dalam menggerakkan roda organisasi hingga tingkat paling bawah," katanya.
"Kalau sekjennya energik, maka sinergi dengan ketum semakin efektif dan maksimal. Sehingga tugas ketum untuk turun hingga tingkat paling bawah bisa ditopang oleh sekjen," tambah dia.
Daday menjelaskan sebagai ketua umum, SBY tidak mungkin bisa keliling Indonesia untuk menyambangi seluruh pengurus dan kader di daerah.
Seorang sekretaris jenderal yang energik, ia melanjutkan, bisa mewakili ketua umum berkeliling ke seluruh negeri untuk melakukan konsolidasi dengan pengurus dan kader partai.
Ia mengatakan ketika masih menjadi presiden yang bisa menggunakan fasilitas negara yang melekat padanya saja SBY tidak bisa menyambangi semua pengurus partai di daerah untuk konsolidasi.
"Apalagi sekarang SBY sudah tidak lagi menjadi presiden dan segala fasilitas yang melekat padanya ketika menjadi presiden sudah ditarik, maka dia perlu orang yang bisa mewakili untuk hadir ke daerah-daerah, bahkan yang terpencil sekalipun," katanya.
Daday juga mengatakan figur sekretaris jenderal partai harus bisa diterima oleh semua pihak dan bisa menyatukan kelompok-kelompok dalam partai.
"Juga sekjen itu harus figur yang mampu menjadi perekat maupun pemersatu satu dengan yang lainnya," kata Daday.
Daday sekretaris jenderal dengan kapasitas seperti itu akan sangat membantu ketua umum menjalankan tugas kepartaian.
"Kalau sekjennya energik, Pak SBY akan bisa lebih berguna bagi semua pihak," kata Daday.
Saat ditanya bagaimana jika partai menunjuknya menjadi sekretaris jenderal, Daday mengatakan, "Oh kalau itu kita ini selalu siap terhadap setiap penugasan yang diberikan partai. Apapun itu tugas yang diberikan, selama menjadikan partai lebih baik kita siap."
Pewarta: Sri Muryono
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015