Watford (ANTARA News) - Pemain internasional asal Belanda, Robin van Persie, mencetak satu gol yang spektakuler pada sisa waktu pertandingan tujuh menit sehingga memberi Arsenal kemenangan 2-1 atas Watford di Watford, Selasa. Watford tampaknya merasa yakin bisa mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang yang layak diperolehnya sampai saat van Persie melesakkan gol kesepuluhnya musim ini untuk membuat klub Hornets itu terpuruk di peringkat buncit klasemen Liga Premier dan menyelamatkan sembilan poinnya pada paruh musim ini. Gilberto telah memberi Arsenal gol pertama untuk memimpin pertandingan di menit ke-19 tetapi Tommy Smith berhasil menyamakan kedudukan empat menit kemudian bagi tim tuan rumah dengan gol pertamanya musim ini. Arsenal yang pada Sabtu melibas Blackburn 6-2, masih tetap bertanding tanpa Thierry Henry yang dilanda cedera saat melawan Watford itu. Setelah kekalahan akhir pekan Watford 0-2 dari Liverpool, pelatih Aidy Boothroyd mengganti striker Darius Henderson dengan Anthony McNamee. Watford menciptakan peluang pertama di pertandingan tersebut pada menit ketiga. Pemain belia asal Perancis Hameur Bouazza berhasil menembus pertahanan tim tamu Arsenal namun bola hasil tendangan melengkungnya dapat ditangkap dengan mudah oleh kiper Jens Lehmann. Suatu respon segera Arsenal juga berakhir di tangan kiper Watford Ben Foster, yang dipinjam dari Manchester United, ketika ia berhasil menggagalkan usaha van Persie. Kedua tim terus menciptakan sejumlah peluang yang baik pada 15 menit pertama. Setelah bola hasil tandukan bek Watford Dan Shittu melenceng di samping gawang, tembakan pemain Arsenal Cesc Fabregas juga berhasil diamankan kiper Watford itu dan serangan van Persie masih melebar ke sisi gawang, demikian AFP.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006