Jakarta (ANTARA News) - Klub papan atas Liga Italia Serie A, Lazio, hanya mampu bermain seri 1-1 melawan Chievo Verona pada laga pekan ke-32 di Stadion Olimpico Roma, Minggu.
Lazio yang saat ini bertengger di peringkat dua klasemen sementara Serie A mampu unggul 1-0 setelah Miroslav Klose mencetak gol memanfaatkan umpan Stefan Radu di menit 45.
Namun keunggulan Lazio itu pupus ketika Alberto Paloschi mencetak gol penyeimbang kedudukan 1-1 menit 76. Skor 1-1 tidak berubah hingga laga usai.
Laga ini juga berjalan dengan cukup keras karena wasit Dino Tommasi mengeluarkan tujuh kartu kuning selama pertandingan berlangsung.
Statistik Livescore mencatat Lazio unggul penguasaan bola 55 berbanding 45 persen dengan sembilan tembakan akurat ke gawang Chievo. Di sisi lain Chievo hanya melepaskan dua sepakan ke gawang Lazio yang dijaga Federico Marchetti.
Lazio tetap di peringkat dua dengan 59 poin atau selisih 14 poin dengan Juventus di puncak klasemen dari enam laga tersisia. Sementara itu Chievo Verona di peringkat 14 dengan 37 poin.
Susunan pemain Lazio vs Chievo:
Lazio (4-3-3): Marchetti; Basta, Novaretti, Mauricio, Radu; Onazi (Perea), Ledesma, Lulic (Ederson); Candreva, Klose (Diao Keita), Felipe Anderson
Chievo (4-4-2): Bizzarri; Frey, Dainelli (Sardo), Cesar, Zukanovic (Botta); Schelotto, Radovanovic, Izco, Hetemaj; Paloschi, Pellissier (Fetfatsidis).
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015