Makassar (ANTARA News) - Telkomsel melatih sekitar 30 wartawan Makassar, baik cetak maupun elektronik menggunakan layanan 3G yang pertama kali diluncurkan di kota "anging mammiri" ini.
Dalam pelatihan yang digelar di Hotel Sahid Jaya Makassar, Jumat, para wartawan diberi kesempatan untuk mengakses layanan 3G, yakni mobile portal TV dan Video.
GM Business Incubator PT Telkomsel, Dedi Suherman dalam Training 3G For Journalist "Enrichment and Experience 3G Service" mengatakan bahwa layanan 3G ini bisa mempermudah pekerjaan jurnalis dalam proses pengiriman berita serta melakukan reporting langsung.
Pasalnya, fasilitas 3G ini terdapat video streaming serta dapat melakukan reportase live di manapun jurnalis itu berada.
Dedi mengatakan, reporting live dengan memanfaatkan fasilitas layanan 3G ini pertama kali dilakukan oleh para jurnalis Italy yang kemudian mendapatkan penghargaan.
Selain itu, perkembangan baru dalam dunia berita baik soal politik, budaya, agama, sosial, keamanan, hiburan, cuaca dan semua hal lainnya dapat dengan mudah diketahui melalui pemanfaatan layanan 3G ini.
Sementara itu, Direktur Perencanaan dan Pengembangan Telkomsel, Bambang Riadhy Oemar yang dihubungi melalui "video dial" dalam Training 3G For Journalist "Enrichment and Experience 3G Service" mengatakan bahwa Mobile Portal TV dan Video ini merupakan inovasi layanan 3G Telkomsel yang memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan dalam menikmati layanan dunia 3G Telkomsel ini.
Dia mengatakan, pelanggan cukup menekan 8800 untuk mendapatkan layanan interaktif `mobile TV life` dan `mobile video` sehingga tidak perlu menghafal kode-kode aksesnya.
Bambang menambahkan, peluncuran layanan 3G Telkomsel di Makassar ini, menandai hadirnya era baru komunikasi 3G di kawasan Indonesia Timur, dimana masyarakat Makassar akan merasakan pengalaman baru layanan 3G yang menakjubkan (kombinasi suara, teks, gambar dan video) melalui fitur: video call, mobile TV life, mobile video serta kecepatan mem-browsing dan men-download data dengan kecepatan tinggi mencapai dua mega byte per second (Mbps).
"Peluncuran layanan 3G Telkomsel di Makassar ini merupakan salah satu wujud konsistensi kepedulian Telkomsel dalam mendukung kemajuan wilayah bagian Timur Indonesia, sekaligus mempermudah pekerjaan jurnalis dalam proses pengiriman berita.
Lebih lanjut dia menambahkan, seiring dengan semakin luasnya jangkauan layanan 3G Telkomsel, pertumbuhan jumlah pelanggan dalam tiga bulan mencapai skeitar 1,1 juta orang sejak diluncurkan 14 September 2006.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006