Jakarta (ANTARA News) - Pemeran film "Heart", Nirina Zubir, Kamis malam, berhasil memenangi Piala Citra untuk kategori "Pemeran Utama Wanita Terbaik" dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2006.
Presenter dan aktris ini berhasil mendapatkan penghargaan atas peran Rachel yang dimainkannya dalam film "Heart".
Nirina yang tampil dengan gaun berwarna hitam terus menebar senyum dan berterima kasih kepada semua pendukung film serta keluarga yang selalu memberikan semangat, sehingga ia selalu termotivasi untuk memberikan yang terbaik.
"Saya berterima kasih kepada mereka yang telah memberikan saya kesempatan bermain film untuk pertama kalinya, karena tanpa mereka saya tidak bisa sampai di sini menerima penghargaan ini. Juga kepada orang tua yang pada awalnya menentang keputusan saya untuk bermain film, tetapi mereka tetap memberikan dukungannya," kata Nirina, usai acara pemberian penghargaan Piala Citra, di Jakarta Convention Centre, Jakarta.
Ia mengatakan memang ada 'pengorbanan' yang ia lakukan demi bermain dalam "Heart", namun setelah membawa pulang piala Citra, ia merasa puas.
"Rasanya impas, karena waktu syuting untuk 'Heart', saya juga ada kesibukan lain jadi harus bolak-balik Jakarta-Pangalengan dan capek sekali, tetapi setelah menerima penghargaan ini semua rasa lelah telah hilang," katanya.
Menurut dia, film "Heart" memiliki pesan moral yang baik dan tidak mudah untuk memainkan karakter Rachel dalam film tersebut. Film yang disutradarai Hanny R Saputra ini juga didukung oleh aktor Irwansyah
Sebelum terjun ke dunia film, Nirina adalah seorang "Video Jockey" (Vj). Meskipun ia telah menerima penghargaan, Nirina mengatakan masih harus terus belajar karena kemampuan aktingnya saat ini belum baik.
"Penghargaan ini adalah kado akhir tahun yang manis, tetapi saya juga tetap terus mengasah kemampuan sehingga dapat tampil lebih baik lagi," kata wanita kelahiran Madagaskar, 12 Maret 1980 ini.
Setelah sukses memerankan tokoh Gwen di film "30 Hari Mencari Cinta", Nirina mendapatkan tantangan untuk bermain di film keduanya yang berjudul "Mirror" dan berperan sebagai Kikan pada tahun 2005.
Film ketiga Nirina adalah "Belahan Jiwa", ia berperan sebagai "Baby Blue" yang memiliki trauma akibat kematian saudara kembarnya.
Tahun 2006, film keempatnya yaitu "Heart" diputar di bioskop pada 11 Mei. (*)
Copyright © ANTARA 2006