Lagos (ANTARA News) - Presiden terpilih Nigeria Muhammadu Buhari pada Sabtu (18/4) menyampaikan dukungan penuh bagi tindakan yang dilakukan oleh Pemerintah Nigeria untuk melindungi warganya dari serangan xenofobia di Afrika Selatan.

Di dalam pernyataan yang diterima Xinhua dari kantornya di Abuja, Ibu Kota Nigeria, mantan penguasa militer tersebut mengatakan Kepala Misi Nigeria di Pretoria telah melakukan tindakan yang benar dengan menyarankan warga Nigeria di Afrika Selatan agar menutup toko mereka, tetap berada di dalam rumah dan menjauhi masalah.

Buhari mengatakan warga Nigeria di Afrika Selatan mesti mematuhi hukum di negara tempat tinggal mereka.

"Kami juga mengerti bahwa Pemerintah Afrika Selatan melakukan berbagai upaya untuk mengakhiri situasi yang tidak menguntungkan ini," kata Buhari di dalam pernyataan itu, sebagaimana dikutip Xinhua.

"Sementara itu, warga Nigeria di Afrika Selatan mesti mematuhi kata-kata perlindungan yang disampaikan kepada mereka oleh wakil pemerintah di Pretoria," ia menambahkan.

Buhari, di dalam pernyataan tersebut, memuji Pemerintah Nigeria atas keputusannya untuk memantau situasi di Afrika Selatan dan mengungsikan warganya jika terjadi peningkatan serangan.

(Uu.C003)

(T.C003/C/C003/C003) 19-04-2015 09:35:21

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015