Jakarta (ANTARA News) - Atletico Madrid berhasil membekuk Deportivo La Coruna dengan skor 2-1 dalam laga lanjutan Liga Spanyol (La Liga) pekan ke-32 di Stadion Riazor, Sabtu.
Dengan kemenangan ini, Atletico menambah koleksi poin menjadi 69 namun tak beranjak dari posisi tiga klasemen. Sementara Deportivo tetap bertengger di zona degradasi dengan raihan 28 poin hasil 32 pertandingan.
Atletico menciptakan gol pertama saat laga baru berjalan lima menit. Menerima umpan Jose Gimenez, Griezmann melesakkan tendangan kaki kiri yang tak mampu dihalau penjaga gawang.
Griezmann menggandakan keunggulan di menit ke-22. Kali ini dengan memanfaatkan bola muntah, setelah Jesus Gamez melakukan lemparan ke dalam dari sisi kanan gawang Deportivo. Sepakan ke arah tiang jauh Griezmann pun tak bisa diantisipasi kiper.
Jelang babak pertama berakhir, tim tuan rumah mendapat peluang lewat sepakan pojok yang langsung menuju gawang Atletico. Namun Oblak dengan sigap mengamankannya.
Atletico kembali mengancam di menit ke-53 lewat tandukan Raul Garcia setelah mendapat umpan Koke. Namun bola berhasil ditangkap penjaga gawang.
Deportivo berhasil memangkas ketertinggalan di menit ke-78. Gol berawal dari umpan silang Sidnei dari kiri gawang. Oriol Riera yang tak terkawal, tak menyia-nyiakan kesempatan dengan menyundulnya. Skor menjadi 2-1 dan tak berubah hingga laga selesai.
Susunan pemain
Deportivo: Fabricio; Juanfran, Lopo, Sidnei, Luisinho (Dominguez 64'), Lucas Perez (Farina 46'), Medunjanin, Bergantinos, Cavaleiro, Riera, Toche (Cuenca 79').
Atletico: Oblak; Juanfran, Gimenez, Godin, Gamez, Garcia, Koke, Tiago, Saul, Turan (Jimenez 59'), Griezmann (Torres 66').
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015