Singapura (ANTARA News) - Juara Malaysia Johor Darul Tazim telah memecat kiper Mohd Anis Faron Ahmad karena memaki seorang polisi setelah menelan kekalahan, demikian dilaporkan media setempat.
Pria 33 tahun itu didakwa di pengadilan Penang pada pekan ini karena keributan yang terjadi di pertandingan liga strata kedua untuk tim Johor di City Stadium di Penang.
Mohd menghadapi dakwaan lima tahun penjara dan atau denda jika dinyatakan bersalah.
"Tidak ada gunanya bagi kami untuk mempertahankan pesepak bola yang gagal untuk memperlihatkan disiplin sebagai pemain profesional," kata presiden Johor Tunku Ismail Sultan Ibrahim seperti dikutip sejumlah media lokal pada Jumat, seperti diberitakan Reuters.
(Uu.SYS/C/H-RF/C/D011)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015