Hong Kong (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong berakhir naik 1,22 persen pada Jumat, melonjak hampir delapan persen dalam tiga hari karena investor daratan mengubah perhatian mereka ke aset-aset yang relatif murah setelah reli selama setahun di Shanghai.

Indeks acuan Hang Seng naik 328,00 poin menjadi 27.272,39 dengan nilai transaksi 221,15 miliar Hong Kong (28,54 miliar dolar AS).

Di Tiongkok daratan, indeks komposit Shanghai melonjak 1,94 persen, atau 76,78 poin, menjadi 4.034,31 -- penutupan tertinggi sejak 12 Maret 2008 -- dengan nilai transaksi 668,5 miliar yuan (108,9 miliar dolar AS).

Indeks komposit Shenzhen, yang melacak saham-saham di bursa kedua Tiongkok, naik 2,49 persen, atau 52,14 poin, menjadi 2.149,11 dengan nilai transaksi 565,4 miliar yuan, demikian laporan AFP.

(Uu.A026)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015