Denpasar (ANTARA News) - Bali menghasilkan devisa 4,25 juta dolar AS dari hasil pengapalan patung dan aneka jenis cindera mata berbahan baku kayu selama Februari 2015 atau naik 16,52 persen dari bulan sebelumnya 3,65 juta dolar AS.

"Jika dibandingkan dengan bulan yang sama tahun 2014 perolehan devisa tersebut menurun 11,90 persen karena saat itu cindera mata patung menyumbangkan 4,83 juta dolar AS," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali Panasunan Siregar di Denpasar, Minggu.

Sedangkan selama tahun 2014 pengapalan berbagai jenis patung ke pasaran luar negeri itu menghasilkan 73,24 juta dolar AS, menurun 19,17 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 90,61 juta dolar AS.

Panasunan Siregar menambahkan, aneka jenis patung hasil sentuhan tangan-tangan terampil seniman dan perajin Bali itu paling banyak menembus pasaran Amerika Serikat yang menyerap 26,01 persen, sedangkan sisanya diserap Singapura, Jepang, Australia, Hongkong, Belanda, Prancis dan Italia.


Pewarta: IK Sutika
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015