Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Jakarta (BEJ) Jumat naik karena menguatnya sahma-saham Telkom (TLKM) dan Perusahaan Gas Negara (PGAS).IHSG ditutup naik 24,362 poin atau 1,38 persen menjadi 1.792,164 dan Indeks LQ45 menguat 5,643 poin atau 1,47 persen di level 390,477.Analis Riset PT Paramitra Alfa Sekuritas Rifki I. Hasan kepada ANTARA, Jumat, mengatakan naiknya Telkom dan PGAS telah mendorong IHSG melanjutkan kenaikannya.Menurut Rifki, naiknya saham Telkom lebih disebabkan oleh naiknya saham telekomunikasi ini menguat di bursa New York. "Dengan naiknya harga Telkom di New York telah menarik harga di BEJ ke arah positif," katanya.Sementara, lanjut Rifki, PGAS terangkat dari hasil privitasi 1,15 persen saham pemerintah. "Privitasasi yang kabarnya banyak diminati oleh pihak asing telah mengangkat harganya naik," tambahnya.Selain itu, faktor eksternal, yakni naiknya bursa regional juga telah mendorong indeks BEJ ditutup mendekati level 1.800.Pada perdagangan Jumat ini transaksi yang terjadi sebanyak 28.132 kali dengan volume mencapai 2,524 miliar saham dan nilai Rp1,975 triliun. Saham yang naik dibanding yang turun 88 lawan 44, dengan 81 saham datar.Kenaikan indeks ini dipimpin oleh TLKM naik 350 poin menjadi Rp10.050, PGAS menguat 400 poin ke harga Rp11.700, Medco terangkat 50 poin ke posisi Rp3.425, Astra Internasional melambung 100 poin ke level Rp15.950 dan Bank Mandiri terdongkrak 25 poin ke Rp2.875. (*)

Copyright © ANTARA 2006