Jakarta (ANTARA News) - Merek produk layanan seluler Axis diperkenalkan kembali, seusai proses merger dan pengakuisisian oleh XL Axiata, dengan membidik segmen pelanggan seluler yang memprioritaskan layanan telepon dan SMS saja serta hanya sedikit data internet.

Hal itu diungkapkan Wakil Presiden Direktur XL Axiata Dian Siswarini dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin.

"Manajemen telah memutuskan untuk mengembangkan Axis dengan target pada segmen yang sangat khusus. Masih banyak pengguna layanan seluler yang lebih membutuhkan layanan telepon dan SMS serta sedikit data saja," kata Dian.

Menurut Dian tidak semua pelanggan layanan seluler akan serta merta berpindah ke layanan data mengikuti tren yang tengah berlangsung kini.

Di segmen itulah, Dian menekankan, Axis akan difokuskan memberi layanan terbaiknya.

Sementara itu ia juga menilai dengan kehadiran dua merek, XL dan Axis, dari XL Axiata tidak akan saling mengganggu kinerja layanan perusahaannya.‎

"Axis dan XL akan saling melengkapi satu sama lainnya dalam memenuhi kebutuhan masyarakat," katanya.

Keuntungan juga diberikan bagi para pelanggan Axis baik lama maupun baru yakni berupa tarif khusus untuk panggilan ke nomor XL.

Sementara untuk panggilan ke sesama nomor Axis menawarkan tarif lebih murah dibandingkan sebelumnya, serta walaupun menawarkan tarif layanan irit pengguna Axis dapat menikmati kenyamanan berkomunikasi, baik percakapan telepon, SMS maupun data internet, yang memiliki kualitas sepadan.‎

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015