London (ANTARA News) - Pelatih Chelsea Jose Mourinho mendukung Michael usai kemenangan timnya atas Nantes Rabu, dan menandaskan bahwa pemain tengah Jerman yang banyak dikritik itu tetap "tak tersentuh." Ballack mendapat kritik luas sejak musim panas lalu pindah dari Bayern Munich, dan dengan Andriy Shevchenko, yang penampilannya juga dalam penelitian, diakui dia merupakan sumber terbesar dari ketidakpuasan penonton. Chelsea berjuang untuk menemukan irama permainan dan menang 1-0 hanya berkat gol menit ke-76 dari Didier Drogba. Tapi Mourinho tetap menantang. "Para penggemar tidak menyusun tim," katanya. "Saya yang menyeleksi tim. Saya memilih para pemain berdasarkan analisis saya: adakalanya berdasarkan analisis ilmiah karena saya punya teknologi, kadang-kadang berdasarkan visi saya tentang pertandingan." Ditanya apakah dia masih menganggap Ballack sebagai salah satu dari sembilan pemain "yak tak tersentuh" seperti dikemukakannya pekan lalu, dia menjawab: "Ya, dia masih tak tersentuh." Mourinho melakukan yang terbaik untuk mengklaim bahwa Shevchenko tidak dipasang karena alasan taktik dan bukan penampilan, dan mengatakan dia ingin mengungkap kelemahan Newcastle di barisan belakang. "Jika saya mendengarkan pers, saya harus mengganti dia pada pekan kedua kompetisi," kata Mourinho. "Saya mengeluarkan dia dari tim ketika saya merasa tim perlu kualitas berbeda." Mourinho juga merasa tak terganggu dengan kesenjangan lima poin antara Chelsea dan klub yang memimpin dalam liga utama Manchester United. "Saya melihat itu sebagai kesenjangan dua poin karena tiga poin tergantung pada permainan kami lawan Manchester United (di Stamford Bridge dalam April). Saya tidak mengatakan kami 100 persen akan menang, tapi pertandingan itu tergantung pada kami," demikian DPA.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006