Indian Wells, California (ANTARA News) - Petenis unggulan keempat Caroline Wozniacki tersingkir dari turnamen BNP Paribas Open di Indian Wells Tennis Garden pada Senin waktu setempat, setelah petenis muda asal Swiss, Belinda Bencic, menaklukkannya 4-6, 4-6.

Wozniacki, juara Indian Wells 2011, menundukkan Bencic 6-0, 6-0 dalam pertemuan mereka di Istambul tahun lalu tapi ceritanya lain ketika petenis Denmark itu berjuang untuk mempertahankannya di gurun California.

"Sejujurnya, itu dua pertandingan yang sepenuhnya berbeda," kata Wozniacki kepada reporter setelah dua kali kalah pada set pembuka dan sekali di pertandingan set kedua di lapangan bermandi matahari.

"Hari ini saya kalah di sini karena saya tidak bermain cukup baik," katanya seperti dilansir kantor berita Reuters.

Bencic, yang pekan lalu merayakan ulang tahun ke-18 di Indian Wells, sangat gembira bisa meraih kemenangan pertamanya atas seorang pemain top.

"Di Istambul mungkin saya terlalu segan dan saya takut dan gugup. Hari ini saya punya rencana permainan yang bagus. Saya melakukan apa yang harus saya lakukan," kata Bencic, yang menunjukkan potensinya saat mencapai perempat final U.S Open tahun lalu.(Uu.A020)


Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015