London (ANTARA News) - Pelatih Manchester City Manuel Pellegrini mengikat komitmen dirinya sendiri pada klub meski terdapat spekulasi bahwa kegagalan mendatangkan trofi di musim ini dapat membuat pria Chile itu mengemasi kopernya.

Sang juara bertahan tertinggal lima angka dari Chelsea di Liga Utama Inggris, dan menghadapi tugas nyaris mustahil di markas Barcelona pada pekan depan ketika mereka akan berupaya membalikkan defisit 1-2 yang didapatnya di pertandingan pertama putaran 16 besar Liga Champions.

Dua piala domestik juga gagal direngkuh, namun Pellegrini (61) menepis pertanyaan-pertanyaan mengenai masa depannya pada Jumat.

"Masa depan saya sangat mudah," ucapnya pada konferensi pers. "Saya memiliki kontrak di sini sampai Juni 2016 dan saya akan menyelesaikan kontrak saya di sini, dan jika saya dapat memperpanjang kontrak saya, saya akan memperpanjang kontrak saya."

"Ketika saya menandatangani kontrak, saya selalu berusaha untuk menyelesaikan kontrak saya dalam hitungan bertahun-tahun setelah saya menekannya pada awalnya."

"Jika saya tidak bahagia, mungkin Anda berusaha untuk menyelesaikan kontrak Anda sebelumnya. Di sini saya bahagia."

Para pemain City kembali melakukan pengejaran terhadap gelar kedua secara beruntun di markas Burnley pada Sabtu, setelah menikmati jeda dua pekan yang jarang didapatnya.

Tersingkir secara mengejutkan di Piala FA di tangan tim strata kedua Middlesborugh membuat mereka tidak bertanding pada akhir pekan silam, sehingga pasukan Pellegrini dapat mengambil istirahat sejenak sebelum mereka mengarahkan fokus pada periode krusial yang dapat menjadi penentu musim ini.

Setelah mendatangi Burnley, City pergi ke Barcelona, kemudian menjamu West Bromwich Albion, sebelum melakukan lawatan-lawatan sulit di kandnag Crystal Palace dan Manchester United.

Seandainya mereka dapat melewati periode itu dengan hanya tertinggal lima angka dari pemuncak klasemen Chelsea, mereka akan menatap optimis terhadap peluang mereka mengejar pasukan Jose Mourinho, yang masih harus berhadapan dengan United, Arsenal, dan Liverpool.

"Jeda ini sangat berguna," tutur Pellegrini.

"Kemenangan melawan Leicester penting, itu merupakan jeda bagus untuk para pemain dan kami bekerja dengan baik, dan kami sekarang akan memiliki dua pekan tanpa sehari pun tidak memikirkan mengenai tiga pertandingan yang harus kami mainkan."

Ketika City tidak bermain, Chelsea tersingkir di tangan Paris Saint Germain di Liga Champions, namun Pellegrini mengatakan hal itu tidak akan mempengaruhi persaingan perebutan gelar juara.

"Tekanannya tetap sama apakah Anda masih berada di Liga Champions atau tidak," ucapnya.

Ketika Burnley terlihat akan menghindari ancaman degradasi saat mereka bermain imbang 2-2 pada Desember, dan gelandang City Frank Lampard mengatakan klub Lancashire itu dapat memberi ancaman di Turf Moor.

"Mereka merupakan unit yang kuat -- mereka memperlihatkannya pada awal musim ketika mereka bangkit dari tertinggal 0-2 dan mendapatkan hasil imbang dari kami, dan itu tidak akan terjadi jika mereka tidak berdiri tegak -- mereka mendapatkan kesempatan bagus dari semua orang," katanya seperti dilansir Reuters.

(Uu.H-RF/D011)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015