Bangkok (ANTARA News) - Filipina mengusulkan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean dan pertemuan-pertemuan lain terkait digelar 8-13 Januari di Cebu, 585 kilometer sebelah selatan Manila, setelah sempat tertunda akibat Badai Utor.
Ketua bersama Komite Penyelenggara Nasional Filipina, Marciano Paynor, seperti dikutip the Bangkok Post mengatakan usulan jadwal tersebut telah disampaikan kepada anggota lain Perhimpunan Banga Asia Tenggara (ASEAN) dan enam mitra dialog yang juga akan hadir.
Berdasarkan usulan jadwal itu, menteri luar negeri ASEAN akan tiba di Cebu pada 8 Januari dan mengadakan pertemuan pada hari berikutnya, kata Paynor.
Ia menambahkan para pemimpin ASEAN akan tiba pada 10 Januari dan mengadakan pertemuan pada 11-13 Januari, termasuk KTT Asia Timur yang juga akan dihadiri timpalan mereka dari Jepang, China, Korea Selatan, Selandia Baru, Australia dan India.
Paynor menyatakan keyakinannya para pemimpin ASEAN akan bersedia menyesuaikan dengan tanggal tersebut karena mereka lebih mengutamakan kepentingan kelompok regional tersebut. Namun, ia mengakui ada kemungkinan tidak semua dari enam mitra dialog akan hadir dalam pertemuan bulan depan.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006