Jayapura (ANTARA News) - Kapten tim Persipura Jayapura Boaz TE Salossa mengatakan timnya tetap mewaspadai permainan tim asal India, JSW Bengaluru Fc pada laga kedua Grup E AFC Cup di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Selasa (10/3) sore.
"Bengaluru merupakan wakil India diajang AFC Cup, berarti mereka adalah tim yang bagus dan patut diwaspadai," kata Boaz TE Salossa di Kota Jayapura, Papua, Senin.
Boaz yang dibesarkan oleh klub PS Yohan Sorong, Papua Barat itu mengaku belum tahu banyak calon kekuatan lawan yang akan dihadapi pada besok sore.
"Tetapi rekan-rekan sudah pasti nonton video rekaman pertandingan Bengaluru FC. Hanya saja untuk detail gaya permainan tim itu saya belum tahu persis," katanya.
Mengenai peluang tim lawan yang dilatih oleh pelatih Ashley Westwood yang pernah mendapatkan asuhan dari Sir Alex Ferguson mantan pelatih Manchester United itu, ayah dari Anabeth Salossa itu mengatakan bahwa setiap tim yang akan bertandang sudah pasti memiliki target tertentu.
"Sudah pasti setiap tim yang melakoni laga kandang punya target tersendiri, begitu pun tim Bengaluru. Mereka pasti inginkan poin dari kami," katanya.
Tetapi mantan kapten Timnas itu menyampaikab bahwa ia bersama rekan-rekannya sudah menyatakan komitmen untuk menyuguhkan permainan yang terbaik pada laga esok.
Dengan harapan, masyarakat pecinta Persipura bisa memberikan dukungan lebih kepada tim kebanggaannya.
"Kami akan berupaya, berusaha semampu mungkin untuk menyuguhkan hasil yang positif bagi tim, pelatih dan publik Kota Jayapura. Karena siapapun tim yang datang kesini pasti mereka sudah mempunyai target. Sehingga kalau kita tetap mengamankan poin maka mau tidak mau kita harus menang lagi di Mandala," katanya.
Pewarta: Alfian Rumagit
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015