Jakarta (ANTARA News) - Pelantun "Price Tag" Jessie J hadir sebagai penampil spesial di hari terakhir Jakarta International Java Jazz Festival 2015.
Jessie J akan tampil di panggung utama D2 JIExpo Kemayoran pada pukul 22.00--23.30 WIB.
Penyanyi asal Inggris Raya bernama lengkap Jessica Ellen Cornish ini telah mengeluarkan tiga album: "Who You Are", "Alive" dan yang terbaru "Sweet Talker".
Selain Jessie J, Java Jazz Minggu (8/3) akan menghadirkan penyanyi yang terkenal lewat lagu "A Thousand Years", Christina Perri.
Perri dijadwalkan untuk menghibur pengemarnya pada pukul 19.30--20.45 WIB di panggung utama D2.
Tak hanya musisi asing, Java Jazz hari ini diisi oleh pianis Ananda Sukarlan dalam pertunjukan bertajuk "Rapsodia Nusantara" pukul 15.30--16.30 WIB di Semeru Straight Ahead Jazz Hall.
Ermy Kullit, Margie Segers, Rien Djamain dan Adra Karim pun akan tampil dengan orkestra.
Lea Simanjuntak, Mondo Gascaro, Benny Likumahuwa, Ruth Sahanaya, dan Donna Suhendra juga akan tampil hari ini.
Java Festival Production kali ini mempersembahkan sebuah tribut untuk mengenang pengamat musik Denny Sakrie yang berpulang awal tahun ini.
Neonomora, Endah n Rhesa dan White Shoes and The Couples Company akan mengenang mendiang pengamat musik itu dalam "In Memoriam of Denny Sakrie".
Tiket Java Jazz 2015 saat ini dapat dibeli langsung di JIExpo Kemayoran.
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2015