Bayern, yang menjamu Shakhtar Donetsk pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions pekan depan, sempat kehilangan sentuhan pada babak pertama dengan mendominasi penguasaan bola namun gagal beberapa kali pada penyelesaian akhir.
"Ini adalah pertandingan yang sulit bagi kami dan Hanover benar-benar bemain bagus," kata pelatih Bayern Pep Guardiola kepada wartawan. "Namun yang penting adalah kami memperoleh tiga poin dan kami juga memperlebar kepemimpinan kami."
Kemenangan ini memastikan gelandang Bayern Arjen Robben mematahkan rekor Bundesliga dengan mengalami 100 kemenangan dalam total pertandingan yang paling sedikit, yaitu hanya dari total 126 pertandingan.
Tuan rumah sempat menggebrak Bayern dengan serangan kilat ketika Hiroshi Kiyotake menciptakan gol dari jarak dekat pada menit 25. Namun, Xabi Alonso menyamakannya tiga menit kemudian lewat gol keduanya musim ini, melalui tendangan bebas yang dieksekusinya dengan kaki kanan.
Guardiola lalu mengganti bek tengah Dante pada menit 32 karena cedera dengan striker Robert Lewandowski. Mueller lalu membalikkan kedudukan setelah mencetak gol dari penalti kontroversial setelah Robert Lewandowski dinyatakan dilanggar.
Namun gol kedua Mueller dinyatakan bersih dari kontroversi setelah dia memaksimalkan umpan silang Franck Ribery.
Bayern kini mengemas 61 poin atau sebelas poin lebih banyak dari Wolfsburg yang mengemas 50 poin setelah menelan kekalahan pertama dalam 12 laga terakhirnya.
Augsburg mencetak gol semata wayang pada menit 63 ketika Dominik Kohr memanfaatkan bola muntah setelah kiper Wolfsburg Diego Benaglio mementahkan sebuah tendangan penalti.
Augsburg pun naik ke peringkat lima dengan mengumpulkan 28 poin atau sama dengan Schalke 04 yang menang 3-1 dari Hoffenheim yang dua gol di antaranya diciptakan Max Meyer dan satu gol lainnya oleh Christian Fuchs.
Werder Bremen menang 1-0 dari Freiburg berkat gol semata wayang pemain asal Argentina Franco Di Santo yang sudah mencetak 12 gol selama musim ini. Werder yang sempat terseok-seok di zona degradasi kini menanjak ke posisi delapan dengan mengumpulkan 33 poin.
Runner-up musim lalu Borussia Dortmund ditahan seri 0-0 oleh tuan rumah Hamburg sehingga mengakhiri empat kali menang berturu-turut. Dortmund kini menempati peringkat 10, sedangkan Hamburg di urutan15 atau dua poin di atas zona degradasi, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015