Jakarta (ANTARA News) - Pemain organ beraliran jazz Tony Monaco bersama peniup trompet berkebangsaan Italia Ginetta Vendetta berkolaborasi membawakan lagu Indonesian Night pada Java Jazz Festival hari kedua di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

"Ini bukan tentang wanita. Lagu ini tentang 10 tahun lalu ketika saya pertama kali mengunjungi Indonesia," kata Tony Monaco dikuti tepuk tangan penonton di panggung B2 Garuda Indonesia JIExpo Kemayoran, Sabtu.

Kendati Indonesian Night merupakan lagu instrumental yang hanya menggunakan organ, drum, saksofon dan trompet namun penonton tetap antusias menikmati harmonisasi lagu berdurasi sembilan menit itu.

Tony Monaco tampil menggunakan kemeja biru dan tidak beranjak dari balik organnya selama satu jam pertunjukan berlangsung. Sementara Ginetta Vendetta yang mengenakan baju bergaris hitam dan putih tampil lincah dengan berjalan-jalan di depan panggung sambil memegang trompet di tangan kirinya.

Selain membawakan Indonesian Night, Ginetta Vendetta-Tony Monaco juga membawakan The Shadow Of Your Smile dan Teach me Tonite yang masing-masing lagu berdurasi hingga 10 menit.

Penampilan apik Ginetta Vendetta dalam bernyanyi dan meniup trompet membuat penonton tidak beranjak dan kerap memberikan tepuk tangan hingga pertunjukkannya usai pada pukul 23.45 Wib.

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015