Hong Kong (ANTARA News) - Bursa saham Hong Kong berakhir 0,12 persen lebih rendah pada Jumat, kerugian keempat berturut-turut, karena target pertumbuhan ekonomi Tiongkok yang lebih rendah dibayangi kemajuan pasar regional dan reli di Wall Street.

Indeks acuan Hang Seng turun 29,04 poin menjadi 24.164,00 dengan nilai transaksi 72,53 miliar dolar Hong Kong (9,36 miliar dolar AS).

Di Tiongkok daratan, indeks komposit Shanghai turun 0,22 persen atau 7,29 poin menjadi 3.241,19 dengan nilai transaksi 328,3 miliar yuan (52,4 miliar dolar AS). Indeks kehilangan 2,09 persen selama seminggu.

Indeks komposit Shenzhen, yang melacak saham-saham di bursa kedua Tiongkok, turun 1,55 persen atau 26,00 poin, menjadi 1.651,77 dengan nilai transaksi 314,9 miliar yuan. Indeks ini naik 1,33 persen untuk seminggu, demikiian AFP melaporkan.

(A026/B012)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015